Kamis, 19 Mei 2022

Tanaman Scindapsus Green Army Narrow

scindapsus

Tanaman Hias Scindapsus Green Army Narrow

Adalah tanaman scindapsus yang sangat indah dah langka, tanaman ini berbentuk daun panjang dan lancip seperti panah (narrow). diberinama green army karena bermotif camo atau loreng seperti seragam tentara indonesia dan warnanya ada hijau, hijau tua, dan silver jika daunnya sudah mulai tua akan muncul warna hitam.
Scindapsus Green

Penemuan Scindapsus Green Army

Tanaman scindapsus green army narrow ditemukan oleh Saudara Kabul lokasi kapuas hulu, putussibau, indonesia. tanaman ini hanya tersebar di satu titik lokasi yaitu desa nanga kelibang, dan untuk saat ini tanaman scindapsus green army belum banyak diketahui oleh pengermar scindapsus lovers seluruh dunia.

Karakteristik Tanaman Scindapsus Green Army Narrow

Daun Berbentuk Panjang dan Lancip, Motif Loreng/Camo, memiliki varian warna: hijau, hijau tua, silver, dan hitam. Permukaan daun licin dan mengkilap, memiliki daun yang sangat tebal, scindapsus green army narrow bisa tahan terhadap cahaya matahari secara langsung. Seperti scindapsus lainnya pertumbuhan scindapsus green army narrow juga menjalar, dan akarnya berserabut.
You Need Scindapsus Green Army.
Tanaman Scindapsus Argyraeus Dark Form.
Tanaman Hias Lokal Scindapsus Coriaceus Variegata.
scindapsus green army narrow

Welcome Scindapsus Green Army Narrow

Alhamdulillah, dengan ditemukannya scindapsus jenis ini dapat membantu melestarikan tanaman indonesia yang belum di explorer, scindapsus ini masih tahap budidaya dan nantinya akan di sebar luaskan seluruh indonesia atau dunia, dengan maksud agar nantinya tanaman ini tidak punah dan terus di budidaya dan dikenal Sebagai Tanaman Exotic dari indonesia.

BAYANGKAN JIKA TIDAK DI SELAMATKAN DI ALAM:

Walaupun sangat di Larang tetapi bukan maksud menentang, tujuan kami bukan untuk kepentingan kami sendiri tetapi untuk pelestarian tanaman hias asal kalimantan, indonesia. Tanaman Endemik Harus di selamatkan karena pengunaan hutan bukan untuk hutan, Hutan disini semakin hilang, Pohon di tebang, ilegal logging, pohon - pohon besar untuk penyerapan air sudah semakin berkurang, pembukaan lahan semakin bertambah, lahan tambang, lahan sawit, tambang batu bara, tambang emas, kebakaran hutan dan segala hal yang belum bisa disebutkan. Dan Pastinya kalian juga tahu dampak dari Pembukaan Lahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Belajarlah Setting Seo Blogger dari Bang Mudan

Berikut ini saya membagikan cara setting Seo Blogger untuk kalian semua supaya cepat ditemukan di google pencarian. Settingan ini saya gunak...